london-traveltips.com, Jakarta Tempat wisata di Osaka Jepang merupakan salah satu destinasi yang cukup populer selain Tokyo. Berbagai destinasi wisata mulai dari wisata kebudayaan, wisata belanja, hingga tempat hiburan modern bisa kamu kunjungi di wilayah Kansai ini.
Menjadi kota pelabuhan yang besar dan pusat kawasan komersil di tengah Pulau Honshu, tempat wisata Osaka merupakan tujuan favorit selain Tokyo dan Kyoto. Jika berlibur ke Jepang, kamu bisa mengunjungi Osaka untuk menikmati berbagai destinasi yang menarik.
Tempat wisata di Osaka Jepang cukup lengkap dengan destinasi kebudayaan dan destinasi modern. Jadi, kamu akan mendapatkan pengalaman yang lengkap dengan nuansa tradisional, dan tetap bisa menikmati berbagai wisata modern yang menakjubkan.
Wisata Kebudayaan
Osaka Castle
Tempat wisata di Osaka Jepang yang wajib kamu kunjungi adalah Osaka Castle. Tempat ini merupakan landmark paling terkenal Osaka. Benteng megah yang dibangun pada tahun 1586 ini akan memberikan nuansa tradisional Jepang.
Di sekitar tempat wisata di Osaka Jepang ini juga terdapat taman yang dipenuhi banyak pohon bunga sakura yang akan bermekaran pada musim semi. Taman Osaka Castle ini bisa menjadi destinasi liburan di Osaka yang wajib dikunjungi saat musim semi karena keindahan bunga sakura yang ditawarkannya.
Sumiyoshi Taisha
Selain Osaka Castle, tempat wisata di Osaka Jepang yang bernuansa kebudayaan berikutnya adalah Sumiyoshi Taisha. Sumiyoshi Taisha merupakan salah satu kuil tua di Jepang yang memiliki arsitektur dan desain interior yang sanagat indah.
Kuil Sumiyoshi Taisha adalah salah satu kuil shinto tertua di Jepang yang sudah didirikan saat sebelum agama Buddha masuk dan menyebar di Jepang. Selain keindahan arsitektur dan nilai sejarah yang panjang, tempat wisata di Osaka ini juga menawarkan keindahan lansekap alam yang menyegarkan dan mampu menyegarkan suasana saat liburan ke Osaka.